Berita Terbaru
SMA PGRI CIAWI
SMA PGRI CIAWI adalah sekolah tertua di Kabupaten Bogor. Sampai saat ini sudah meluluskan ribuan siswa yang sudah terserap di berbagai instansi swasta maupun pemerintah. SMA PGRI CIAWI merupakan salah satu sekolah favorit di Kabupaten Bogor terbukti dari setiap tahunnya selalu diminati oleh masyarakat khususnya lulusan SMP negeri maupun swasta di Kota Bogor, Kabupaten Bogor bahkan di luar Bogor. Lulusannya pun sudah dipercaya memiliki reputasi yang baik sehingga mudah terserap oleh dunia kerja baik swasta maupun pemerintah sekalipun yang ingin melanjutkan kedunia pendidikan kuliah, dipercaya memiliki reputasi masuk kedalam perguruan tinggi negeri ternama.
Kenapa Harus
SMA PGRI CIAWI?
Alasan kenapa kalian semua harus bergabung dengan SMA PGRI CIAWI.
Fasilitas Lengkap
Penunjang pembelajaran yang sudah di atas standar. Ruang kelas yang nyaman, ruang praktik, ruang ibadah, sarana olahraga serta sarana lain yang mendukung proses pembelajaran baik di sekolah maupun pembelajaran daring.
Lingkungan Nyaman
Lokasinya yang strategis dan sudah sejak lama dipercaya oleh masyarakat dalam penyediaan layanan pendidikan serta lulusan SMA PGRI CIAWI sudah dipercaya dan memiliki reputasi baik di dunia pendidikan selanjutnya.
Kerjasama Luas
Lingkungan yang nyaman, bebas dari polusi udara dan suara. Lingkungan asri dengan memanfaatkan lahan yang ada untuk penghijauan sehingga warga sekolah merasa nyaman dan aman selama berada di sekolah. Siswa pun selalu betah saat berada di sekolah.
Pengajar Kompeten
Memiliki tenaga pengajar yang sudah berpengalaman dan sekolahnya sudah terakreditasi “A” atau Amat Baik sehingga layanan pendidikan yang diberikan merupakan layanan pendidikan yang berkualitas dan berorientasi pada kompetensi siswa yang ber-iman dan ber-taqwa.